Goa Jepang Kaliurang merupakan salah satu peninggalan penjajah jepang di kawasan Kaliurang. Jepang menjajah Indonesia sekitar 3,5 tahun dan selama pendudukan jepang banyak peninggalan-peninggalan yang sekarang berubah menjadi destinasi wisata sejarah. Kaliurang sendiri memiliki alam yang masih asri serta ditambah dengan adanya tempat bersejarah sehingga hal itu menjadikan daya tarik para pengunjung.
Berbeda dengan topik sebelum-sebelumnya, kali ini Nona Merapi akan membahas tentang salah satu tempat bersejarah yang dikelilingi dengan keindahan alamnya. Pembahasan Goa Jepang Kaliurang ini dibuat ringkas dan sederhana sehingga bagi kamu yang belum pernah berkunjung ke tempat ini akan mudah mendapatkan berbagai macam informasi. Daripada semakin penasaran, mari simak artikel ini sampai selesai ya!
Goa Jepang Kaliurang
Di dataran tinggi Kaliurang terdapat kompleks wisata bernama Nirmolo. Pada kompleks wisata tersebut ternyata ada salah satu goa yang sangat bersejarah, namanya Goa Jepang. Goa ini selain menyimpan sejarah yang begitu penting, alam sekitarnya juga masih asri. Udara dan suasana disini sagat asri, apalagi jika kamu beruntung pasti akan melihat kawanan monyet yang turun dari gunung.
1. Harga Tiket Masuk Goa Jepang Kaliurang
Harga tiket masuk Goa Jepang termasuk masih terjangkau. Kamu hanya dikenakan biaya masuk sebesar Rp8.000 saja untuk satu orang. Biaya masuk yang sangat terjangkau ini sangat menguntungkan kamu, disana kamu akan mendapatkan wisata sejarah yang dibalut dengan wisata alam.
Selain tiket masuk Goa Jepang Kaliurang Jogja, kamu juga akan dikenakan biaya tambahan berupa retribusi parkir. Tenang, walaupun ada biaya tambahan namun tiket parkir ini juga masih terbilang murah.
Untuk kendaraan sepeda motor kamu akan dikenakan biaya parkir sebesar Rp3.000, kemudian untuk kendaraan mobil sebesar Rp10.000 saja. Selain biaya parkir tersebut kamu bisa menyewa pemandu untuk menjelaskan sejarah goa tersebut dan menunjukkan jalan dari pintu masuk hingga keluar area goa.
Wahana Goa peninggalan Jepang di lereng Merapi ini memang tidak banyak. Hal ini karena destinasi wisata ini hanya ditujukan untuk wisata sejarah dan wisata alam saja. Wahana tersebut misalnya ayunan dan taman, namun untuk biaya sepertinya masih tergolomg murah.
Goa Jepang Merapi juga memiliki beberapa fasilitas untuk menunjang kenyamanan para pengunjung. Akan tetapi fasilitas yang berbayar kemungkinan hanya toiletnya saja. Hal ini masih tergolong umum di tempat-tempat wisata, apalagi biaya tersebut pasti digunakan untuk menunjang kebersihan toilet tersebut.
2. Lokasi dan Rute Goa Jepang Kaliurang
Goa Jepang Kaliurang beralamat di Jalan Kaliurang, Hargobinangun, Pakem, Area Hutan, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman DIY 55582. Letak alamat ini memang sudah masuk Taman Nasional Gunung Merapi, jadi jangan heran jika kamu akan memasuki area hutan.
Akses jalan menuju Goa Jepang Merapi ini memang banyak tanjakannya, jadi sebelum berangkat menuju lokasi alangkah baiknya periksa dulu kondisi kendaraanmu. Sebenarnya sangat mudah menentukan rute menuju lokasi.
Dari Monumen Tugu Yogyakarta kamu hanya perlu berkendara ke utara hingga sampai di Underpass Kentungan. Lalu dari perempatan tersebut kamu tinggal lurus ke utara dengan melintasi Jalan Kaliurang.
Apabila kamu masih bingung silakan gunakan Aplikasi Google Maps saja dan jangan lupa melihat papan penunjuk jalan agar tidak tersesat. Setelah sampai di parkiran tempat wisata kamu harus membeli tiket masuk Goa Jepang Kaliurang Jogja, kemudian melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki hingga sampai di Goa.
Waktu yang kamu butuhkan untuk sampai di lokasi Goa kurang lebih sekitar 45 menit. Rutenya hanya jalan setapak, jadi nantinya kamu kan diajak berpetualang seperti mendaki gunung. Meskipun kondisi rute hanya jalan setapak namun pihak pengelola sudah membangun jalan dari batu di beberapa titik.
Perlu ekstra hati-hati saat berjalan menuju lokasi, apalagi saat terjadi musim penghujan, kondisi jalan akan licin karena banyak lumut yang tumbuh diatas batu. Setelah beberapa menit kemudian kamu akan sampai di Goa Jepang ini. Pintu goa akan menyambutmu, di tempat ini juga ada beberapa mulut goa yang tersambung satu sama lain.
3. Cara Menuju Lokasi
Banyak cara agar kamu bisa sampai di alamat goa peninggalan Jepang di lereng Merapi ini. Salah satu cara yang banyak digunakan pengunjung adalah menggunakan kendaraan pribadi. Jalan menuju Kawasan Kaliurang memang banyak tanjakannya, namun jangan kawatir karena jalan tersebut sudah di aspal sehingga kamu bisa berkendara dengan nyaman.
Selain menggunakan kendaraan pribadi kamu bisa menggunakan Layanan Jeep Merapi. Kamu bisa berhenti di tempat basecamp jeep kemudian memilih paket perjalanan yang melalui destinasi tujuanmu. Cara ini juga sangat favorit di Wisata Merapi, kebanyakan pengunjung menggunakan layanan ini karena akan mendapatkan sensasi berpetualang di segala medan Gunung Merapi.
Kemudian kamu bisa menggunakan transportasi umum seperti Bus Trans Jogja. Dari Terminal Condong Catur, kamu akan diberhentikan di Terminal Pakem lalu melanjutkan perjalanan menggunakan ojek online atau taxi online.
4. Jam Buka Wisata
Goa Jepang Kaliurang buka setiap hari mulai jam 08.00 WIB kemudian akan tutup pada jam 16.00 WIB. Jam buka ini sangat menyesuaikan dengan keadaan alam sekitar, letaknya yang sudah berada di area Taman Nasional Gunung Merapi dan mengingat Merapi merupakan salah satu gunung yang masih aktif sehingga akan tutup pada sore hari. Maka dari itu, pastikan waktu berkunjungmu tepat sebelum tempat wisata sejarah ini tutup.
5. Gambaran Tempat
Goa Jepang Kaliurang dibangun pada tahun 1942-1945 oleh Jepang. Berbeda dengan goa di daerah Berbah, goa ini berfungsi sebagai perlindungan tentara Jepang dari para tentara sekut. Letaknya yang berada di pegunungan menjadikan tempat berlindung yang sangat aman bagi tentara jepang tersebut.
Dari segi sejarah maupun misteri Goa Jepang Jogja ternyata memiliki daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Hal ini karena bangunan gua yang sudah sangat tua sehingga kerap dikatikan dengan hal-hal mistis. Walaupun dikaitkan dengan hal-hal mistis, namun tempat ini malah cukup populer di Wisata Kaliurang.
Beralih dari misteri Goa Jepang Jogja, bangunan goa ini memiliki 25 pintu masuk. Masing-masing pintu masuk tersebut terdapat ruangan penghubung. Goa-goa yang saling berhubungan tersebut masih orisinal tidak ada perubahan sama sekali, mungkin hanya beberapa titik saja yang mulai diperbaharui karena mengingat usia goa ini sudah sangat tua.
Di dalam goa juga tidak ada penerangan, namun jangan kawatir karena kamu bisa menyewa pemandu yang siap menemani dan menjelaskan berbagai hal tentang goa ini. Selain itu, kamu bisa menyiakan lampu penerangan untuk memasuki goa.
Fasilitas wisata ini juga cukup memadai. Disini ada fasilitas trekking untuk mempermudah pengunjung sampai di goa. Selain itu ada juga fasilitas seperti toilet, spot foto menarik dan parkiran.
6. Tempat Wisata Terdekat
Selain Goa Jepang Kaliurang, masih banyak wisata-wisata di Kawasan Merapi yang wajib kamu kunjungi. Untuk wisata alam yang wajib kamu kunjungi misalnya Tlogo Putri Kaliurang, Taman Gardu Pandang Kaliurang, Bungker Kaliadem dll. Sedangkan untuk wisata buatan seperti The Lost World Castle Jogja dan Stonehenge Merapi Jogja bisa kamu jadikan opsi liburan selanjutnya.
Untuk masalah perut kamu bisa mampir di Kopi Merapi, Kopi Klotok, Raminten Kaliurang dan Filosofi Tugu Ambruk Resto. Di tempat kuliner ini banyak tersedia menu-menu dengan rasa yang lezat dan ciri khas masing-masing. Nah bagi kamu yang sedang mencari penginapan mungkin The Cangkringan Jogja Villas And Spa, Sambi Resort Spa & Resto dan Bale Bale Resort bisa kamu jadikan opsi.